Komunitas Komputer Kreatif SD Santo Yusup Jalan Jawa No. 2-4 Bandung pada hakekatnya merupakan wadah pendidikan bagi siswa-siswi yang berbakat, bertanggung jawab, dan mampu memanfaatkan secara positif dalam menggunakan Teknologi Informasi dan Komunikasi. Hal itu menjadi bagian dari wujud Implementasi Kurikulum Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi Divisi Komputer Yayasan Salib Suci Tingkat SD khususnya Implementasi Kurikulum Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi di SD Santo Yusup.
Untuk itu wadah penyaluran bakat peserta didik yang bergerak dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi perlu terus dibina dan dikembangkan. Kegiatan positif ini bertujuan membina keterampilan dan wawasan peserta dalam menggunakan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam wadah Komunitas Komputer Kreatif serta memantapkan Ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa seiring deru perkembangan zaman saat ini dan mempersiapkan kader-kader muda dalam menyongsong Masyarakat Informasi Indonesia di tahun 2015.
Suatu kebahagian bahwa dalam perjalanan panjangnya Komunitas Komputer Kreatif SD Santo Yusup Jalan Jawa No. 2-4 Bandung dapat terus berkembang dengan dukungan sekolah dan orang tua siswa bahkan instansi-instansi terkait. Untuk itu pada kesempatan ini saya ingin mengucapkan terima kasih kepada:
1) Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat-Nya sehingga saya dapat berkarya di dunia pendidikan khususnya di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi.
2) Yayasan Salib Suci.
3) Divisi Komputer Yayasan Salib Suci.
4) Management PUD & SD Santo Yusup.
5) Kepala Sekolah SD Santo Yusup.
6) Kepala Sekolah PUD Santo Yusup.
7) Tim Pemerhati Sekolah SD Santo Yusup.
8) STMIK AMIK Bandung.
9) Badan Pengembangan Sistem Informasi dan Telematika Daerah Jawa Barat (BAPESITELDA JABAR).
10) Orang tua siswa yang telah memberi kesempatan kami untuk mendidik putra-putrinya lebih dalam lagi tentang Teknologi Informasi dan Komunikasi.
11) Orang tua yang selalu memotivasi, ketika saya menemui hambatan dalam mengembangkan kegiatan Komunitas Komputer Kreatif.
Dan suatu kebanggaan juga kegiatan ini sudah ikut dikembangkan disekolah lain, baik dengan nama organisasi yang sama ataupun organisasi sejenisnya.
Sebagai pencetus Komunitas Komputer Kreatif, saya berharap semoga tujuan dan sasaran dari kegiatan ini benar-benar berguna dan bermanfaat secara positif bagi peserta didik yang bergabung dalam wadah pendidikan Komunitas Komputer Kreatif.
(Stepanus, S.Kom.)
0 komentar:
Posting Komentar